laman

Sabtu, 10 Mei 2014

upgrade zte light v9 gsm & downgrade

Upgrade 

PERHATIAN :

 khusus ZTE Light Tab V9 GSM/3G

Sudah lama nih tablet nganggur, 3 tahun lalu belinya  3 jutaan, dan sekarang barunya tinggal 900 ribuan HªªhªªhªªHªª, tablet Android pertama....
Saat googling-googling di yahoo dan youtube, menemukan banyak cara untuk upgrade.
Co-pas sana-sini plus sedikit modifikasi
Sumber : diannyaekar dan kaskus

Harap diperhatikan! Proses ini akan menghapus garansi ZTE Light Tab anda.
1. Back up data-data penting, misal foto, lagu , aplikasi ke pc/laptop
2. Format sdcard ditablet,
3. Download amunisinya upgradeGB yang berisi:
     1.z4root_blade_perm_root_v2.apk
     2.OneClickRecoveryV9_20110531.apk
     3.update-cm-7.1.0-V9-signed
     4.gapps-gb-20110613-signed
4. Hubungkan ZTE Light Tab anda ke pc, atau jika pakai card reader cabut sdcard yang sudah diformat colok ke pc/laptop
5. Copy folder upgradeGB dari hasil download yang sudah diextract ke sdcard
6. Disconnect from pc / masukan sd card ke tablet
7. Pastikan baterai ZTE Light Tab dalam kondisi full charging (atau minimum 30%)
8. Jalankan file manager (Filer) di tablet untuk mem-browse folder upgradeGB/ z4root_blade_perm_root_v2.apk. Lalu install file tersebut,sampai selesai pilih Permanent Root
9. Balik lagi ke file manager,jalankan aplikasi OneClickRecoveryV9_20110531.apk, maka ZTE Light Tab akan restart secara otomatis.
10. Setelah restart, akan langsung masuk ke menu ROM Manager. Tekan tombol Volume Up untuk memindah kursor ke atas, Volume Down untuk memindah kursor ke bawah, dan tombol Power untuk Yes/memilih menu yang disorot.
11. Selanjutnya pilih menu install zip from sdcard, lalu pilih choose zip from sdcard.
12. Browse ke folder yang tadi di buat/upgradeGB
13. Pilih file update-cm-7.1.0-V9-signed , lalu pilih Yes. Maka proses upgrade akan berjalan. Tunggu hingga proses update selesai.
14. Proses update di atas akan menghapus aplikasi GoogleApps, untuk mengembalikannya pilih kembali menu install zip from sdcard, lalu pilih choose zip from sdcard. Dan browse ke folder tempat menyimpan file gapps-gb-20110613-signed, lalu pilih Yes, dan tunggu hingga update selesai
15. Kembali ke menu utama, dan pilih menu
- wipe data/fatory reset - pilih yes
- lalu pilih advance pilih yes,
- lalu pilih wipe dalvik cache pilih yes,
- lalu pilih fix permission
16. Pastikan bahwa wipe dalvik cache telah anda lakukan, bila langkah tersebut tidak anda lakukan akan membuat ZTE Light tab anda loading terus menerus saat booting.
17. Kembali ke menu utama dan pilih reboot system now
18. Setelah restart kembali anda akan menggunakan Android GingerBread. SELAMAT!
19. Isi kembali semua data-data untuk ZTE anda.

Download GB.2.3.7ICS-4.0.4 atau JB.4.2.2 




Downgrade
DOWNGRADE ZTE V9 GSM (BACK TO FROYO) via PC
Catat IMEI nya => setting - about tablet - status - IMEI atau lihat disamping batre
Masukan IMEI - pilih ZTE - pilih ZTE Bluebelt - masukan kapcha - klik order
Catat semua data IMEI dan Codes yang muncul.....
Download ZTE-V9-GSM.zip nya lalu extract , install DriverInstaller.

Hidupkan tablet sambil menekan tombol Power 
dan Volume Down (-) secara bersamaan sampai muncul tulisan FTM atau ClockworkMod Recovery jika sudah terinstal

OneClickRecoveryV9_20110531.apk,  koneksi kan ke usb pc/laptop dengan kabel data
Buka Device Manager - Ports (COM & Ports) lihat posisi COM ZTE 

Buka file - Sales_MultiDL_MSM7227_patched - ok 
(Jika muncul RecordCSV pilih cancel)
Options - port config
Sesuaikan Port hingga terbaca V9_GENERIC dan tulisan READY
Centang Super User - klik SW Directory- browse ke file zte_v9_genericv1.0.0b03
Pastikan koneksi usb kokoh tidak mudah lepas, jika memakai pc berdoalah mudah-mudahan PLN on terus atau gunakan UPS, jika pakai laptop batre 50% atau sambil di charge.
Karena hampir 4 menit kedepan adalah waktu yang sangat rawan, jika putus ditengah jalan, tablet anda jadi talenan, Gagal ditanggung Pemenang.
klik Star All - READY berubah jadi RUNNING
Jika muncul lagi RecordCSV pilih cancel
 3 menit 27 detik terlewatkan hingga muncul tulisan PASS
Close program - cabut kabel data - di tablet muncul tulisan FTM - copot batre,sim card dan sdcard.
Pasang sim card (jika pakai) , sdcard dan batre ,hidupkan tablet secara normal, masukan 8 angka Code Unlock yang sudah dicatat diatas, jika tidak muncul permintaan Code berarti sudah pernah di Flashing
Ting.... logo ZTE biru , Robot Ijo siaga dan tulisan android nongol lagi


  SARAN ADMIN ;
  simpel downgrade pake   yang bawah ini

Flashing  ke FROYO via microsd
Sebelumnya gagal terus flashing cara ini, ternyata microsd harus bersih dari file lainnya dan hanya file flashing ajah. Donlot FILE Flashing ke FROYO nya
- Extract lalu copy semua file ke microsd jangan dalam satu folder
- Masukan microsd ke tablet
- Hidupkan sambil tekan tombol Volume(-) dan Power secara bersamaan
- Flasing running......
- Setelah selesai boleh langsung Flashing  ke GB via PC atau  lanjut ke step berikutnya
- Setelah restart selesai buka Setting-Display-Screen Timeout -pilih 30menit biar tidak ganggu
- Setelah restart selesai instal buka Filer - instal z4root - Open -Permanent Root
- Setelah restart selesai instal buka Filer - instal mobileuncletool-Open-Allow-Recovery update- recovery.img - ok- pilih oke jika ingin tahu hasilnya, boleh juga cancel
- Bisa upgrade langsung ke UPGRADE JB 4.3.1